ABDUL Rozak sangat marah ketika diminta konfirmasi soal lelaki yang diklaim sebagai ayah kandung putrinya, Ayu Ting Ting.
Lelaki yang berkarier di Pegawai Negeri Sipil (PNS) itu mengumpat orang yang menyebarkan kabar bahwa lelaki itu adalah ayah kandung Ayu.
“Ini orang gila dah sarap, keluar dari rumah sakit jiwa,” kata Abdul Rozak seperti dikutip dari laman suara.com, Rabu (5/7/2017).
Suami Umi Kalsum ini juga mengaku tidak kenal dengan wajah lelaki yang diduga ayah kandung Ayu Ting Ting itu.
” kenal juga nggak,” katanya.
Gosip Abdul Rozak bukan ayah biologis Ayu Ting Ting sebenarnya sudah berhembus lama.
Sebuah akun gosip menampilkan wajah lelaki yang sudah berumur yang sekilas memang mirip dengan wajah Ayu Ting Ting.
Lalu di bawah foto lelaki tersebut, juga terdapat tulisan pengakuan dari seseorang yang berusaha ingin mengabarkan bahwa Abdul Rozak bukan ayah biologis Ayu, melainkan lelaki di foto itu.
Berikut pengakuannya:
“Tolong diblur nama saya dan pp ortu saya mbak, itu foto ayah kandung Rosmalina (ayu ting ting)
Yang selama ini disembunyikan oleh ibu Kalsum, ibunya Rosmalina (Ayu Ting Ting)”