- Tinggi : +/- 200 MDPL
- Lokasi : Kilometer 20, Kampung Wacopek, Kelurahan Gunung Lengkuas, Kecamatan Bintan Timur.
- Kode pos : 29251
Melansir dari bbksda-riau, Kawasan gunung Lengkuas berada di wilayah kerja Bidang Konservasi Sumber Daya Alam Wilayah I yang dibantu oleh Seksi Konservasi Wilayah II.
Gunung Lengkuas terletak di antara Tanjungpinang dan Kijang di pulau Bintan. Ketinggian gunung hanya sekitar 200 meter di atas permukaan laut. Namun, ada sumber air terjun di sana, berasal dari hutan yang masih asri dan alami.
Air Terjun
Air Terjun Gunung Lengkuas Bintan ini sudah dibuka sejak 1990 kemudian diresmikan pada 2006 lalu.
Rute perjalanan untuk sampai di tempat ini, dapat dilakukan melalui arah Tanjung Pinang. Lalu menuju ke pertigaan, sebelum masjid Nurul Huda berbelok ke arah kanan.
Kemudian pengujung akan melewati jalan setapak sejauh satu kilometer atau sekitar 30 menit menuju lokasi air terjun.
Di sepanjang perjalanan, pengunjung bisa menikmati suasana alam yang asri dengan pohon pohon yang rimbun. Tidak jarang pengunjung akan menemukan suara air dari aliran air terjun gunung Lengkuas.
Sesampai di lokasi, pengunjung akan disambut dengan pemandangan air terjun yang memiliki tinggi sekitar 20 meter.
Tepat di bawah aliran air terjun, terdapat sebuah kolam kecil berukuran sekitar 6×10 meter dengan kedalaman hingga satu meter. Di sekitar area kolam, pengunjung bisa melakukan aktifitas kemping.
(*)
Sumber :
BBKSDA Riau
Wikipedia