DINAS Tenaga Kerja Batam mencatat peningkatan jumlah pencari kerja tiap tahunnya. Berdasarkan data yang diperoleh Disnaker Batam sepanjang tahun 2017, ada sekitar 41 ribu pencari kerja di kota ini. Peningkatan jumlah pencari kerja ini terlihat sangat signifikan.
Banyak orang datang ke Bota batam dengan tujuan mencari pekerjaan. Fenomena ini terbukti dari jumlah pencari kerja yang tiap tahunnya meningkat. Tahun 2017, jumlah pencari kerja di Batam kurang lebih 41 ribu jiwa. Pada tahun 2018, dari bulan Januari hingga Maret 2018, bahkan sudah mencapai 9 ribu orang.
Kepala Dinas tenaga Kerja Batam Rudi Sakyakirti menghimbau agar para pencari kerja untuk selalu memperbarui kemampuan yang dimiliki sesuai dengan perkembangan zaman. Saat ini kemampuan penggunaan tekhnologi sangat dibutuhkan sehingga untuk para pencari kerja yang belum memiliki kemampuan tersebut, sebaiknya terus belajar agar mampu bersaing di era Revolusi Industri 4.0 .
Belum diketahui secara pasti, berapa jumlah tenaga kerja yang diserap oleh perusahaan di kota Batam. Meski begitu, pencari kerja selalu datang ke kota ini tiap tahunnya. Jika dibandingkan dengan lowongan pekerjaan yang tersedia, jumlah pencari kerja yang datang selalu lebih besar.