PENGEMBANG Google saat ini memisahkan berbagai aplikasi dan layanannya satu sama lain. Seperti Gmail sebagai layanan emailnya, Meet sebagai layanan konferensi video, Google Drive sebagai layanan penyimpanan file dan lainnya.
Google sepertinya ingin memberikan fungsi lebih pada Gmail. Perusahaan ini ingin mengubah Gmail menjadi platform hybrid dengan banyak layanan di dalamnya.
Salah satu dari perubahan tersebut adalah menghadirkan fitur panggilan suara maupun video. Jadi, pengguna nantinya tak perlu lagi menggunakan Google Meet untuk mengadakan meeting.
Mereka bisa langsung melakukan panggilan lewat aplikasi Gmail itu sendiri.
Dengan fitur ini, pengguna bisa langsung melakukan panggilan suara atau video seperti di aplikasi WhatsApp.
Google menyebutkan bahwa fitur ini pertama kali hadir di aplikasi Gmail mereka.
“Tujuan kami adalah menambahkan panggilan Meet ke semua endpoint di Workspace, dimana pengguna bisa memulai panggilan ad-hoc termasuk chat, cards, dan Spaces. Tetapi, ini akan menjadi yang pertama untuk chat one-on-one di aplikasi seluler Gmail,” kata Google, dikutip dari Ubergizmo, Kamis, 09/09/2021.
Desain baru Gmail akan hadir ke konsumen berbayar terlebih dahulu dalam beberapa minggu kedepan. Setelahnya, Google akan mulai menyediakan fitur ini di aplikasi Gmail gratis ke semua penggunanya.
(*)