RIBUAN pecinta klub sepkabola Persib Bandung tumpah ruah dalam gelaran nonton bareng (Nobar) Final Leg 2 Champions Series Liga 1 2023/2024 yang digelar Viking Batam pada Jum’at (31/05/2024) malam.
Para bobotoh Persib Bandung yang hadir dari berbagai sudut kota Batam tersebut bersukacita dalam nonton bareng yang bertajuk “Mapag Juara, Mari Bung Rembut Kembali” tatkala menyaksikan tim kesayangan mereka memastikan meraih trophy juara Liga 1 edisi 2023/2024, setelah mengalahkan Madura United dengan agregat gol 6-1.
Pantauan Gowest.id dilokasi acara, tampak hadir dalam nobar tersebut sejumlah tokoh dan sesepuh paguyuban kasundaan Jabar dan Banten se kota Batam. Hadir juga ketua KONI Kota Batam Rani Rafitriyani beserta suami yang datang ke lokasi beberapa menit jelang pertandingan babak pertama usai.
Dalam sambutan singkatnya ketua KONI Batam menyampaikan apresiasinya atas kegiatan yang di gelar pengurus Viking Batam yang bekerjasama dengan KONI Batam tersebut.
Rani juga berharap komunitas Viking Batam dan seluruh pihak untuk bisa mendukung seluruh program pembangunan pemerintah kota Batam dan menjaga Batam agar tetap kondusif.
Menurutnya, kondusifitas Batam menjadi kunci utama dalam mewujudkan pembangunan daerah sebagai unggulan investasi, khususnya di bidang olahraga.
“Selamat untuk Persib Bandung yang keluar sebagai Juara Liga 1. Kami ucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Viking Batam atas terselenggaranya kegiatan nobar ini. Semoga Persib dapat mempertahankan prestasi ini di kompetisi tahun depan,” ujar Rani.
“Harapan kami, yang terpenting, jaga kekompakan agar Batam tetap kondusif sehingga ide-ide kreatif, inovasi maupun investasi, khususnya dibidang olahraga, dapat terealisasi dengan baik dan mampu memberikan kontribusi terhadap kemajuan daerah,” tambahnya.
Dilain pihak, ketua dewan pembina Viking Batam, Aa Nopianto, menyambut baik atas apresiasi yang telah diberikan pihak KONI Batam dan juga seluruh pendukung kegiatan Viking Batam, khususnya dalam kegiatan nonton bareng ini.
Iapun berjanji akan memberikan hadiah spesial bagi para pecinta Persib Bandung di kota Batam, dengan menghadirkan kembali klub sepakbola tersebut ke kota ini pada bulan Juni ini.
“Terimakasih KONI Batam dan seluruh pendukung acara. Terutama seluruh pecinta Persib Bandung, baik anggota Viking ataupun bukan yang telah hadir dan menyukseskan acara. In Sha Allah, kami akan balas kebaikan semuanya dengan menghadirkan kembali Persib Bandung di Batam” ungkap Nipoanto.
Suasana nobar Viking Batam begitu antusias disambut oleh para pecinta Maung Bandung. Tidak hanya muda mudi yang hadir, namun orang tua bahkan anak-anak pun turut serta hadir dalam gelaran nobar menyambut pesta sang juara itu.
Mulai menit pertama pertandingan dimulai hingga berakhirnya pertandingan, sorak sorai yang diselingi dengan suara tabuhan genderangdari para bobotoh terus-terusan tak ada hentinya.
Lagu-lagu dan yel yel penyemangat para pemain saat bertanding seakan tak ada habisnya terus berkumandang. Betul-betul seperti halnya menonton pertandingan langsung dalam stadion.
(zah)