GUNA memperkuat program ketahanan pangan daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karimun mengambil langkah cepat dan strategis dengan menyiapkan lahan seluas 3 hektare untuk pembangunan gudang penyimpanan Perum Bulog.
Rencana tersebut seiring dengan telah ditandatanganinya nota kesepehaman (MoU) kerjasama antara Pemkab Karimun dengan Perum Bulog.
Bupati Karimun, Iskandarsyah, mengatakan keberadaan gudang ini diyakini akan menjaga stabilitas pasokan beras dan kebutuhan pokok lainnya di Karimun.
“Kami mendukung, sudah MoU dengan Bulog. Pemerintah daerah akan menyiapkan lahan 3 hektare agar Bulog membangun gudangnya di Karimun, terutama gudang untuk sembako,” ujar Iskandarsyah, Senin (8/12/2025).
Lahan yang disiapkan berada di area milik Pemda Karimun. Meskipun lokasinya berada di ujung wilayah, tempat tersebut dinilai ideal untuk fasilitas penyimpanan berskala besar.
Iskandarsyah menjelaskan, gudang Bulog ini dirancang tidak hanya sebagai pusat penyangga komoditas pokok, tetapi juga sebagai fasilitas penampung hasil pertanian lokal.
“Gudang itu nanti bisa membeli hasil panen jagung dari petani lokal, makanya dibuat agak besar. Setidaknya dengan adanya gudang ini, kita bisa memastikan ketersediaan beras dan kebutuhan pokok lainnya,” tambahnya.
Pemkab Karimun optimistis bahwa sinergi ini akan memperkuat cadangan pangan daerah, menstabilkan harga, dan memotong rantai distribusi, sekaligus memberikan kepastian pasar bagi para petani lokal.
(*)


