WARGA Batam melalui Polresta Barelang, menerima bantuan beras sebanyak 50 ton dari yayasan Budha Tzu Chi, Batam. Bantuan diserahkan, Jumat (17/9/2021) kemarin di halaman Mapolresta Barelang.
Kapolresta Barelang Kombes Yos Guntur mengatakan, bantuan beras ini akan langsung didistribusikan kepada warga terdampak PPKM di Batam. 200 zak di antaranya, langsung dibawa menuju kecamatan Belakang Padang untuk disalurkan kepada masyarakat di sana melalui jajaran Polsek setempat.
(nes)