Dengan mengakses situs GoWest.ID, anda setuju dengan kebijakan privasi dan ketentuan penggunaannya.
Setuju
GoWest.IDGoWest.ID
  • Reportase
    ReportaseSimak lebih lanjut
    Komisi XIII DPR RI Gelar Konsultasi Publik RUU Perlindungan Saksi dan Korban di Batam
    1 jam lalu
    Puluhan Kios di Simpang Helm Batam Centre Digusur
    1 jam lalu
    Kapal Kujang 642 Lantamal IV Batam Amankan 20 Ton Solar Tanpa Dokumen dari KM Meneer
    5 jam lalu
    Buka Hubungan Kemitraan Ekonomi Antara Kota Batam Dengan Uni Emirat Arab
    8 jam lalu
    247 Warga Korban Penipuan Sertifikat Tanah, Polisi Jelaskan Peran para Tersangka
    15 jam lalu
  • Ragam
    RagamSimak lebih lanjut
    Dunia Sepakbola Berduka, Diogo Jota Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan
    8 jam lalu
    Disdik Batam Catat 1.039 Siswa Belum Tertampung di Sekolah Negeri
    2 hari lalu
    Proses SPMB SD Selesai, Pemko Batam Cari Solusi Calon Siswa Tak Tertampung
    5 hari lalu
    Pemberlakuan Jam Malam untuk Pelajar di Tanjungpinang Mulai Tahun Ajaran 2025/2026
    6 hari lalu
    Bandar Rhio Tanjungpinang, Juli 1846
    1 minggu lalu
  • Data
    DataSimak lebih lanjut
    Taman Rusa Sekupang, Batam
    5 hari lalu
    Raja Ja’far Ibn Raja Haji Fisabilillah (Yang Dipertuan Muda Riau VI)
    5 hari lalu
    Pulau Citlim, Karimun
    6 hari lalu
    Pulau Pekajang, Lingga
    2 minggu lalu
    Pulau Combol (Tjombol)
    1 bulan lalu
  • Program
    ProgramSimak lebih lanjut
    Pelayanan Publik BP Batam : Ngobrol Bareng Deputi VI, Ariastuty Sirait #ComingSoon
    15 jam lalu
    Ngobrol Everywhere | Bicara Pelayanan Umum BP Batam Bersama Ariastuty Sirait
    2 hari lalu
    “Segudang Masalah Nelayan di Perairan Teluk Belian” | NGOBROL EVERYWHERE (Full)
    7 bulan lalu
    17
    Ngobrol Everywhere | Nelayan Bengkong dan Segudang Masalahnya
    7 bulan lalu
    Hunting Photo Malam di Washington, DC
    11 bulan lalu
  • Sudah Punya Akun?
TELUSUR
  • Reportase
    • Artikel
    • Serial
    • In Depth
    • Berita Video
    • Cerita Foto
    • Live!
  • Ragam
    • Budaya
    • Pendidikan
    • Lingkungan
    • Sports
    • Histori
    • Catatan Netizen
  • Data
    • Infrastruktur
    • Industri
    • Statistik
    • Kode Pos
    • Rumah Sakit
    • Rumah Susun
    • Tokoh
    • Wilayah
    • Situs Sejarah
    • Seni
  • Partner
    • VOA Indonesia
    • BenarNews.org
  • Yang Lain
    • Tentang Kami
    • Disclaimer
    • Privacy Policy
    • Pedoman Media Siber
Menyimak: Imbas Jalan Rusak di Kabil, HKI Minta Pemda Prioritaskan Pembenahan Jalan Industri
Sebar
Notifikasi Simak lebih lanjut
Aa
Aa
GoWest.IDGoWest.ID
  • Reportase
  • Ragam
  • Program
  • Data
  • Reportase
    • Artikel
    • Serial
    • In Depth
    • Berita Video
    • Cerita Foto
    • Live!
  • Ragam
    • Budaya
    • Pendidikan
    • Lingkungan
    • Sports
    • Histori
    • Catatan Netizen
  • Data
    • Infrastruktur
    • Industri
    • Statistik
    • Kode Pos
    • Rumah Sakit
    • Rumah Susun
    • Tokoh
    • Wilayah
    • Situs Sejarah
    • Seni
  • Partner
    • VOA Indonesia
    • BenarNews.org
  • Yang Lain
    • Tentang Kami
    • Disclaimer
    • Privacy Policy
    • Pedoman Media Siber
Sudah Punya Akun di GoWest.ID? Sign In
Ikuti Kami
  • Advertorial
© 2025 Indonesia Multimedia GoWest. All Rights Reserved.
In Depth

Imbas Jalan Rusak di Kabil, HKI Minta Pemda Prioritaskan Pembenahan Jalan Industri

Redaksi
Editor Redaksi 3 tahun lalu 619 disimak
Sebar
360
SEBARAN
ShareTweetTelegram

KALANGAN pengusaha kawasan industri di Batam meminta pemerintah daerah (Pemda) menyediakan infrastruktur untuk memperlancar kegiatan industri. Baru-baru ini, Kawasan Industri Kabil mengeluhkan kondisi Jalan Hang Kesturi yang sudah rusak bertahun-tahun tanpa ada campur tangan pemda. Hal itu menyebabkan penilaian yang kurang baik dari dunia internasional kepada kawasan industri di Batam

“Sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 142/2015 tentang Kawasan Industri, salah satu kewenangan dari pemerintah adalah dalam hal penyediaan infrastruktur industri dalam pencapaian tujuan pembangunan kawasan industri,” kata Ketua Koordinator Himpunan Kawasan Industri (HKI) Batam dan Karimun, Tjaw Hieong, Jumat (29/7).

Menurut Tjaw, akses jalan menuju kawasan industri bernilai sangat vital di mata investor. “Kami tentu mengharapkan dukungan baik dari pemerintah pusat dan daerah, agar infrastruktur jalan menuju kawasan industri mendapatkan prioritas utama,” paparnnya.

Wilayah Kabil sendiri saat ini sudah menjadi salah satu sentra industri di Batam. “Apalagi sepanjang Jalan Hang Kesturi dari arah pertigaan menuju Telaga Punggur sudah banyak terdapat kawasan industri, dan kedepannya akan menjadi area yang sangat strategis dalam pengembangan kawasan industri, seperti rencana pembangunan kawasan indudstri berteknologi tinggi dan sejenisnya,” jelasnya.

Sehingga ia menegaskan bahwa perbaikan Jalan Hang Kesturi harus menjadi prioritas. “Dan saran saya dibangun dua jalur yang saat ini terputus di depan Citra Aerolink,” katanya lagi.

Sebelumnya, Presiden Director Kabil Integrated Industrial Estate, Peter Vincent mencurahkan keluh kesahnya kepada Badan Pengusahaan (BP) Batam. Keluhan tersebut yakni karena kondisi Jalan Hang Kesturi, tepatnya di depan Kawasan Industri Taiwan, saat ini kondisinya rusak parah dan berpotensi membahayakan karyawan serta berpotensi menganggu proses lalu lintas produksi.

Kondisi jalan terlihat berlubang dan berbahaya bagi pengendara, ditambah lagi daerah tersebut merupakan jalan di area kawasan industri. Kekhawatiran Peter semakin menjadi, karena salah satu audit internasional mewajibkan jaminan keselamatan karyawan yakni Home to Home Safety.

“Dengan kondisi jalan rusak ini, kita semua itu gagal di audit tersebut, karena dianggap tidak aman jalannya untuk karyawan kita. Kami minta bantuan benar-benar pada pemerintah, kalau boleh kami dibantu secepatnya supaya tidak gagal di audit internasional agar bisa segera di atasi,” ungkapnya.

Peter melanjutkan, bahwa untuk semua proyek di Kawasan Industri Kabil yang ranahnya internasional, maka terdapat aturan dan prosedur ketat yang ditetapkan, yakni Home to Home Safety. Prosedur ini mengharuskan perusahaan memastikan keselamatan karyawan mulai dari rumah menuju lokasi bekerja, hingga kembali ke rumah dengan selamat. Pihaknya bahkan telah menerima surat elektronik, bahwa jalan rusak ini dipertanyakan dan berpotensi menggagalkan proyek yang akan dimulai setelah pandemi.

Kepala Biro Humas, Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait, menanggapi dengan serius. Meskipun wewenang pemeliharaan jalan bukan berada pada BP Batam, namun pihaknya memiliki perhatian besar, karena kerusakan berada pada Kawasan industri.

“Kami tentu amat sangat peduli terhadap kondisi ini, karena Batam sebagai daerah tujuan investasi, tentu penting untuk menjaga stabilitas dan kelancaran kegiatan industri di Batam. Kerusakan jalan ini, akan segera kami tindaklanjuti ya. Satu Jalan sudah kita bangun (jalan dari arah Kabil-Batam Centre), selanjutnya yang sedang rusak tentu jadi perhatian kami,” kata Tuty.

Tuty juga menegaskan, pihaknya akan berkoordinasi dengan internal BP Batam dan menindaklanjuti sesuai dengan prosedur dan mekanisme yang berlaku, mengingat kewenangan jalan tersebut berada mestinya pada Pemerintah Provinsi.

“Kami akan segera sampaikan ke pimpinan tentu berkoordinasi dengan unit terkait, untuk mencari solution terbaik demi kelancaran kegiatan industri di Batam. Aksi pertama yang mungkin akan kami lakukan adalah menutup jalan berlubang, dan re-route pengalihan jalur ke jalan yang baru dibangun, agar safety dulu seluruh pengendara yang melalui jalan ini,” paparnya.

Sementara itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri yang memiliki wewenang membangun Jalan Hang Kesturi tampaknnya akan menyerahkan wewenangnya kepada BP Batam.

Sebabnya, karena anggaran Pemprov Kepri yang hanya Rp 3,7 triliun tidak cukup untuk membangun seluruh jalan di Kepri. Sehingga jalan-jalan yang berhubungan dengan kawasan industri akan segera diserahkan kepada BP Batam agar bisa dioptimalkan (leo).

Pilihan Artikel untuk Anda

Buka Hubungan Kemitraan Ekonomi Antara Kota Batam Dengan Uni Emirat Arab

Pelayanan Publik BP Batam : Ngobrol Bareng Deputi VI, Ariastuty Sirait #ComingSoon

Lantik Direktur RSBP Yang Baru, Kepala BP Batam Harapkan Peningkatan Pelayanan Lebih Baik Lagi

Ngobrol Everywhere | Bicara Pelayanan Umum BP Batam Bersama Ariastuty Sirait

BP Batam Tawarkan Opsi Pelaku Usaha Nursery di DTA Waduk Tembesi Pindah ke Kawasan Agribisnis Temiang

Kaitan akses jalan industri, Bp batam, hki batam dan karimun, jalan hang kesturi, jalan rusak, jalan rusak kabil, kawasan industri kabil, kota, pemprov kepri
Redaksi 29 Juli 2022 29 Juli 2022
Apa yang anda pikirkan
Suka sekali0
Sedih0
Gembira0
Tal peduli0
Marah0
Masa bodoh0
Geli0
Artikel Sebelumnya Polda Kepri Bongkar Dua Jaringan Pengiriman TKI Ilegal dari Batam ke Malaysia
Artikel Selanjutnya Perbanyak Wasit dan Juri Berlisensi, Perbakin Kepri Gelar Sertifikasi Berlisensi Nasional
Tinggalkan Komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

APA YANG BARU?

Komisi XIII DPR RI Gelar Konsultasi Publik RUU Perlindungan Saksi dan Korban di Batam
Artikel 1 jam lalu 47 disimak
Puluhan Kios di Simpang Helm Batam Centre Digusur
Berita Video 1 jam lalu 53 disimak
Kapal Kujang 642 Lantamal IV Batam Amankan 20 Ton Solar Tanpa Dokumen dari KM Meneer
Artikel 5 jam lalu 80 disimak
Buka Hubungan Kemitraan Ekonomi Antara Kota Batam Dengan Uni Emirat Arab
Artikel 8 jam lalu 103 disimak
Dunia Sepakbola Berduka, Diogo Jota Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan
Sports 8 jam lalu 102 disimak

POPULER PEKAN INI

Truk Pengangkut Pasir Tabrak Dua Mobil di Batam
Artikel 3 hari lalu 338 disimak
Penumpang Super Air Jet Meninggal Dalam Penerbangan Semarang-Batam
Artikel 3 hari lalu 332 disimak
Kenaikan Tarif Listrik di Batam: Data Pelanggan Terdampak
Artikel 5 hari lalu 329 disimak
Mulai 1 Juli 2025 Tarif Listrik di Batam Naik 1,43%
Artikel 6 hari lalu 310 disimak
Pulau Citlim, Karimun
Wilayah 6 hari lalu 309 disimak
- Pariwara -
Ad imageAd image
about us

Kami berusaha menjadi CITIZEN yang netral dan objektif dalam menyampaikan pandangan serta pikiran tentang apapun di dunia ini.

  • Tentang Kami
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
Ikuti Kami
© Indonesia Multimedia GoWest 2025. All Rights Reserved.
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?