LAZIMNYA kelas yoga dilakukan di dalam sebuah ruangan yang tenang. Namun, berbeda halnya dengan kelas yoga yang diadakan oleh Lainey Morse. Wanita ini membuka kelas yoga dengan kambing.
Lainey membuka kelas yoga di lahan peternakan miliknya di Willamette Valley, Oregon, Amerika. Para peserta yoga dikelilingi oleh kambing dalam kelas yoga tersebut.
Kambing-kambing tersebut juga terlihat menyaksikan para peserta yang sedang yoga, bahkan ada yang terlihat sedang memijat salah seorang peserta.

“Kambing-kambing tersebut bisa menjadi pengalihan yang menyenangkan dan semua orang membutuhkannya,” ujar Lainey seperti dilansir laman Daily Mail.
Menurut Lainey, kelas yoga kambing tersebut berjalan sukses karena kebanyakan orang mencari sesuatu yang menenangkan, menyenangkan, dan unik.
Lainey menyatakan kambing memberikan rasa tenang bagi manusia: “Mereka (kambing) memiliki sebuah kualitas yang bisa membuat Anda tenang dan rileks, bahkan ketika mereka sedang mengunyah makanan,” tambahnya.

Sebelumnya, Lainey telah mengajak warga yang mengalami stres atau depresi untuk bermain dengan kambing miliknya.
Dalam situsnya, Lainey menuliskan tujuan utamanya adalah fokus pada pemberian terapi bantuan dengan binatang bagi mereka yang mengalami kesedihan maupun mereka yang berkebutuhan khusus. Untuk mengikuti kelas ini, Lainey meminta donasi sebesar US$ 10 dan kini semua jadwal kelas yoga ini telah penuh hingga tahun 2017. ***