SEBANYAK 1.027 siswa di Batam ikut mendaftar seleksi anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Tingkat Kota Batam. Namun, hanya 306 siswa dinyatakan lolos syarat administrasi dan melakukan pendaftaran ulang.
Namun dari jumlah tersebut nantinya hanya 80 anggota Paskibra yang akan terpilih melalui tahapan seleksi selanjutmya, yakni 40 orang putra dan 40 putri.
Seleksi ini dilakukan pihak Pemko Batam melalui Badan Kesbangpol.
“Bagi siswa Ikuti tahapan seleksi ini dengan sebaik-baiknya dan bersungguh-sungguh.
Sehingga seleksi dapat berjalan dengan lancar,” ujar Wali Kota Batam, Muhammad Rudi diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, saat membuka seleksi anggota Paskibra tingkat Kota Batam di Dataran Engku Putri awal pekan ini.
Sementara untuk pendaftaran calon Paskibra ini dilaksanakan dengan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi yang dikelola oleh BPIP secara online pada Pebruari lalu.
Sebanyak 1.027 siswa yang mendaftar, namun hanya 306 siswa telah melakukan pendaftaran ulang dan dinyatakan memenuhi syarat administrasi.
“Tes yang diikuti berbasis teknologi informasi dan komunikasi, tes pengamatan fisik dan tes wawancara.
Insyaallah jika seleksi ini diikuti dengan sungguh-sungguh, yakinlah Kalian akan lolos terpilih menjadi anggota Paskibra yang akan mengibarkan bendera pada hari Kemerdekaan Republik Indonesia di tanggal 17 Agustus nanti,” kata Jefridin lagi.
(sus)